Menolak Wisuda Mahal


IMG-20200930-WA0043.jpg

Sehubungan dengan berubahnya pelaksanaan wisuda menjadi daring/online, karena situasi saat ini sedang mengalami pandemi, Kami Wisudawan Universitas Merdeka Madiun Menolak Surat Pengumuman  yang dikeluarkan Universitas Merdeka Madiun Dengan Nomor: 1052/UM.09/UNMER/IX/2020 

                                   Tentang

Penyelenggaraan Kegiatan Wisuda Sarjana ke-60 dan Ahli Madya ke-39 Universitas Merdeka Madiun Tahun 2020. 

 Dengan Poin Tuntutan Wisudawan

  1. Memberitahukan Rincian Biaya Wisuda online kepada wisudawan secara terbuka.
  2. Bilamana dari hasil rincian biaya wisuda online mendapati kelebihan anggaran, peserta Wisudawan menuntut kepada pihak Univesitas Merdeka Madiun  untuk mengembalikan sisa anggaran biaya secara merata kepada Wisudawan.
  3. Menolak biaya lebih dari hasil wisuda online yang dimana  30% nya untuk APB (Anggaran Pendapatan Biaya) Yayasan YAPERTIMMA.
  4. Merubah kalimat dalam surat pengumuman nomor: 1052/UM.09/UNMER/IX/2020 pada Poin 1b. Mengenai "Bantuan Subsidi Untuk Wisudawan" dengan kalimat "Pengembalian Sisa Biaya Anggaran Wisuda Online" karena itu adalah uang Wisudawan dan bukan subsidi dari Universitas Merdeka Madiun.  

Adapun dasar Poin-Poin Tuntunan Penolakan Wisudawan mengkaji berdasarkan, fasilitas penunjang wisuda tidak seperti biasa nya sebelum pandemi, dan terjadi perubahan metode wisuda yang semula diselengarakan secara langsung atau tatap muka berubah menjadi metode daring setelah pandemi, yang sudah pasti wisuda daring bisa meminimalisir biaya dari pada wisuda secara langsung.

Sekiranya pihak Yayasan dan Rektorat  menyetujui tuntutan Wisudawan,  dan Kami Wisudawan yang menandatangani petisi ini dengan Sadar dan tetap akan menyuarakan  terus tuntutan kami bila tidak disetujui.


Wisudawan dan Mahasiswa    Hubungi penulis petisi

Tandatangani petisi ini

Dengan menandatangani, saya memberi wewenang kepada Wisudawan dan Mahasiswa untuk menyerahkan informasi yang saya berikan dalam formulir ini kepada pihak yang berwenang atas masalah ini.

Kami tidak akan menampilkan alamat email Anda secara daring kepada publik.

Kami tidak akan menampilkan alamat email Anda secara daring kepada publik.

Kami tidak akan menampilkan nomor telepon Anda secara daring kepada publik.







Iklan Berbayar

Kami akan mengiklankan petisi ini ke 3000 orang.

Ketahui lebih banyak...