Antara Nur dan Dia 2
Akhir kisah Antara Nur dan Dia Season 1 serial yang dibintangi Tolgahan Sayışman dan Amine Gülşe yang disiarkan oleh ANTV itu sedikit menggantung. Hubungan Yigit dan Nur yang sempat tidak akur karena profesi Nur yang kini menjadi model perlahan membaik. Yigit mengajak Nur makan malam romantis di atas kapal pesiar pribadinya.
Iclal saat itu tak bisa menahan diri untuk bertemu Yigit padahal Yigit berkata ingin sendirian. Ia pun menyusul ke kapal pesiar dan tak ia sangka Yigit justru sedang bermesraan dengan Nur dan bahkan berciuman di depan matanya.
banyak para penggemar Serial Antara Nur dan Dia menanyakan kapan season 2nya dilanjutkan oleh ANTV, dari pihak ANTV tersendiri berkomentar kalau akan " Berjanji " menayangkan lanjutan Season 2 nya.
Mengenai kapan jadwal tayangnya, ANTV belum bisa memastikan. Sponsorship Manager ANTV Soffie Marchue lewat akun Twitternya mengatakan alasannya bahwa stok Antara Nur & Dia season kedua belum cukup untuk ditayangkan
Di Negaranya Sendiri Serial Antara Nur dan Dia Season 2 dimulai dari 19 Episode, di ANTV baru menayangkan Serial Antara Nur dan Dia hanya Season 1 ( 18 Episode Turki ). Hingga sekarang Serial Antara Nur dan Dia Season 2 sudah selesai di Turkinya Hingga 56 Episode, dan akan berlanjut ke Season 3 mendatang 22 September 2016 nanti.
Disini kami sebagai penggemar Serial Antara Nur dan Dia, sekaligus penggemar Tolgahan Sayisman dan Amine Gulse, sangat berterima kasih sekali kepada ANTV yang sudah memperkenalkan kita kepada mereka, tapi apalah kita hanya sebagai peminat penonton acara tersebut. Disini kami hanya menunggu/meminta janji kepada pihak ANTV untuk menayangkan lanjutan Antara Nur dan Dia Season 2 di ANTV kembali.
Terima kasih.
Raysa Affaf Nasyr Hubungi penulis petisi
Pengumuman dari administrator situs web iniKami telah menutup petisi ini dan kami telah menghapus informasi pribadi para penanda tangan.Regulasi Perlindungan Data Umum Uni Eropa (GDPR) mensyaratkan alasan yang sah untuk menyimpan informasi pribadi dan informasi tersebut disimpan untuk jangka waktu sesingkat-singkatnya. |