PETISI MENINDAK TEGAS PELAKU CUTTING PRICE PRODUK-PRODUK 4LIFE


Tamu

/ #29

2016-10-10 06:16

Cutting price biasanya dilakukan oleh member yang mengejar kenaikan peringkat, dengan merekrut member baru. Karena member yang bergabung fiktif, biasanya organisasinya tidak bisa berkembang dengan pesat, walaupum dia sudah berperingkat.

Pertumbuhan bisnis ini bukan didapat dari rekrutmen di level satu, tetapi pada duplikasi yang terjadi di setiap level, yang berlipat dari level kd level membentuk pertumbuhan yang bergulir bagaikan bola salju yang semakin besar. Pertumbuhan ini dikenal sebagai the Power of One. Mengejar kenaikan peringkat dengan member fiktif hanya menghasilkan pertumbuhan di ldvel 1 tanpa duplikasi, sehingga efek the Power of One tidak terbentuk.

Itulah sebabnya member yang mengejar peringkat dengan cara ini banyak yang fidak biisa bertahan karena, walaupun dia telah berperingkat, tetapi tidak mampu mrmpertahankan bisnisnya. Banyak yang menyerah di tengah jalan.

Artinya sebenarnya para pemain cutting price sangat dirugikan. Yang diuntungkan justru leader nya, yang menganjurkan atau mendorongnya, karena keuntungan sesaat. Tetapi dalam jangka panjang sangan merugikan dirinya

Selain merugikan pelakunya, cutting price juga merugikan member yang lain. Perbedaan harga ini di lapangan sering menimbulkan kecurigaan customer, atau calon member yang mau bergabung. Justru member yang menggunakan harga resmi dicurigai menaikkan harga, alias ambil untung secara tidak wajar. Ketidak percayaan customer akibat perbedaan harga ini justru kini mdnjadi halangan utama kami dalam pertumbuhan.

Bagi perusahaan, iklim persaingan tidak sehat ini jelas sangat merugikan. Pertumbuhan palsu di level satu saja jelas idak bisa membuat pertumbuhan yang berkelanjutan. Di sisi lain pertumbuhan palsu ini mengganggu pertumbuhan member member lain yang justru ingin bertumbuh dengan cara yang benar. Bertumbuh dengan cara yang benar benar menciptakan leverage jaringan bagi organisasinya. Dan pertumbuhan ini juga berarti pula pertumbuhan bagi perusahaan .

Artinya mengatasi cutting price, selain meniptakan iklim keadilan dalam persaingan, juga membuat iklim pertumbuhan, yang pada akhirnya membuat perusahaan kita menjadi semakin berkembang.